Pengaduan

user image

04/08/2020, 13:20:40 Covid-19 Yht, lurah padang sambian Sehubungan ada warga yg terkena covid-19 di Jl. Tangkuban Perahu, perum bhuana permai blok 2D Dimana, dari awal pasien dinyakatan positif sampe pasien meninggal tidak ada tindakan sama sekali, baik rapid tes masal atau yang lain nya Mohon dengan hormat segera di tindak lanjuti agar tidak menyeber Terimakasih

Informasi Pendukung:

Instansi Tujuan : Kelurahan Padangsambian
Platform : Mobile Apps
Kategori : Keluhan
Jenis Pengaduan : Covid-19 - Covid-19
User : Noname
Dibaca Sebanyak : 175
Informasi Tambahan :

Tindak Lanjut Pengaduan

2
Admin Pro Denpasar 05-08-2020 06:06:49
message user image

Pengaduan kami alihkan ke Kelurahan Padangsambian
Kelurahan Padangsambian - Kelurahan Padangsambian 05-08-2020 10:28:59
message user image
TL Awal (Respon Awal)

Sebelumnya kami sampaikan terima kasih atas atensinya. Perlu kami informasikan bahwa konfirmasi positif atas nama ybs kami terima dari petugas surveylan Puskesmas 1 Denpasar Barat, dan saat dilakukan pemeriksaan swab sebenarnya ybs. sedang dalam perawatan di RSUP Sanglah karena penyakit lainnya. Terhadap keluarga yang bersangkutan pun sudah dilakukan pemeriksaan swab dan isolasi. Penyemprotan disinfektan di lingkungan tempat tinggal ybs sudah kami lakukan. Untuk warga sekitar memang tidak dilakukan rapid test massal ataupun pemeriksaan lainnya, hal ini merujuk pada Permenkes RI No.HK.01.07/Menkes/413/2020 tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Desease 2019 (Covid-19) revisi ke-5. Sebagai informasi tambahan bahwa ybs terkonfirmasi sembuh dari Covid-19 pada 1 Agustus 2020, begitu juga keluarganya terkonfirmasi sembuh pada 2 Agustus 2020, sehingga ybs meninggal bukan karena Covid-19 melainkan karena penyakit lainnya yang diderita.


Komentar

0
Tidak terdapat tanggapan!